Rabu, 13 Mei 2015
BERJUDI
Dengan
berjudi kita kehilangan waktu dan harta, dua milik yang berharga bagi manusia.
»Owen Feltham«
1
Tawarikh 11:19 katanya: "Jauhlah dari padaku, ya Allah, untuk berbuat
demikian! Patutkah aku meminum darah taruhan nyawa orang-orang ini? Sebab
dengan mempertaruhkan nyawanya mereka membawanya. " Dan tidak mau ia
meminumnya. Itulah yang dilakukan ketiga pahlawan itu.
Asael,
Abisai dan Benaya mereka mempertaruhkan nyawanya bagi raja Daud, bagi rajanya
yang mereka cintai dan hormati.
Para
penjudi hanya berjudi untuk memuaskan dirinya sendiri, ingin mencari hasil
dengan cara mudah, sehingga tanpa disadari seorang penjudi sudah memasuki dunia
khayal yang merusak dirinya, kepingin cepat kaya tanpa bekerja.
Bukan
kekayaan yang didapat malahan kemiskinan dan penderitaan, hidupnya terlantar,
keluarganyapun terlantar.
Bila
anda termasuk dalam kelompok penjudi, bertobatlah! Jangan buang buang waktu dan
energi, berdoalah minta Tuhan memberi kekuatan dan kemampuan untuk keluar dari
jerat judi.
Tatalah
kehidupan sesuai dengan rencana Tuhan, percaya dan yakin bahwa anda pasti
berhasil, bersama Tuhan tidak ada yang mustahil.
Langganan:
Postingan (Atom)